Daftar Harga Menu Sate Maranggi

Kuliner asli Indonesia Sate Maranggi populer di kalangan wisatawan sebagai menu khas kota Purwakarta. Jika tengah melalui Tol Cikampek, singgah saja di warung makan Sate Maranggi Cibungur di daerah Sadang. Dijamin anda akan ketagihan dengan citarasa sate yang lezat dengan tekstur empuk. Dekat dengan pintu Tol Cikampek, tampak rumah makan yang ramai dengan pembeli sekaligus deretan mobil terparkir di dekatnya. Ada papan penunjuk besar dengan tulisan Sate Maranggi Cibungur.
Daftar Harga Menu Sate Maranggi,
baca juga : Daftar Harga Menu Sate Khas Senayan

Tidak cuma menjual sate empuk, rumah makan ini pun menghidangkan aneka masakan lain yang juga lezat menggoda antara lain sop dengkul sapi, karedok dan tak ketinggalan es buah yang segar. Untuk sop dengkul sapi, kuah panasnya segar serupa dengan kuah bakso. Tapi menyantap sop ini ada sensasi lain yakni menggerogoti sisa-sisa daging yang melekat pada tulang. Sementara menu karedok terhitung pedas dan menyegarkan pas untuk menu pembuka.

Restoran Sate Maranggi Cibungur dikondisikan agak terbuka untuk mengurangi gerah sesaat setelah menyantap sate yang panas dan pedas. Meja dan kursi panjang yang tersedia acapkali tak mencukupi dengan jumlah pembeli yang datang silih berganti. Di sini pun tersedia pilihan aneka gorengan, bermacam sop dan soto. Namun sajian yang paling sering diminta pembeli yakni sate Maranggi Sapi seharga Rp.30 ribu dan pepes ikan mas seharga Rp.30 ribu. Sedangkan untuk minumannya adalah es kelapa muda seharga Rp.15 ribu.

Sate Maranggi berisi 10 tusuk sate daging sapi dihidangkan beserta sambel tomat kemerahan. Rasa dagingnya gurih agak manis dengan bumbu yang meresap. Irisan dagingnya besar-besar namun empuk sehingga tak menyulitkan pengunjung saat mengunyah. Beberapa bumbu dan rempah seperti lengkuas, ketumbar, lada, dan kecap manis membuat tekstur daging menjadi empuk serta gurih manis. Potongan daging sapi mentah yang sudah ditusuk direndam dulu dengan aneka bumbu ketika akan dibakar. Bumbu sangat terasa meresap ke serabut daging.

Sambal tomat dibuat dari irisan tomat segar dengan cabe rawit merah yang kemudian diulek dalam cobek besar. Aroma pedas sambal mengharuskan peracik sambal ini menggunakan masker kain. Meski sambal terlihat biasa namun rasa pedasnya nendang banget! Untuk menurunkan rasa pedas yang tertinggal di mulut paling tepat jika menyeruput es kelapa muda. Dihidangkan menggunakan gelas stainless steel dengan serutan daging kelapa muda memenuhi gelas. Pemanisnya digunakan gula cair yang mengendap di dasar gelas, untuk itu aduk dulu sebelum menikmatinya. Berikut daftar harga menu Sate Maranggi Cibungur :

Menu Sate Maranggi Harga (Rp.)

Sate Kambing (10 tusuk) 25.000
Sate Sapi (10 tusuk) 25.000
Es Kelapa 15.000
Es Jeruk 7.500
Es teh 5.000

Previous
Next Post »